
Zen Seru! Kabar seru nih dari ajang Ramadhan Idol. Dalam event yang jadi bagian dari Green Tumbilotohe Festival 2025 ini, utusan RSUD Otanaha berhasil jadi peserta favorit Walikota Gorontalo, Adhan Dambea, lho!
Pada babak final yang berlangsung pada Rabu malam (26/03/25), Rizki S. Jakala, S.Kep, Ns., diumumkan sebagai peserta paling difavoritkan bapak Walikota. Mantap!
Sebelumnya, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Otanaha, dr. Grace Tumewu, bilang kalau mereka nggak terlalu berharap menang karena persaingan yang ketat banget.
Baca Berita Sebelumnya: Rumah Sakit Otanaha Ikut Meriahkan Lomba Green Tumbilotohe Festival 2025
“Bagi kami, lomba ini bukan cuma soal menang, tapi lebih ke kebersamaan dan sportivitas,” kata dr. Grace.
Tapi, siapa sangka, Zen Seru! timnya malah dapet penghargaan juara favorit Walikota di kategori putra! Keren banget, yaa kan?
Penghargaan ini bukan cuma bikin dr. Grace dan timnya bangga, tapi juga nunjukin tim RSUD Otanaha dalam mempromosikan nilai-nilai kebersamaan dan sportivitas di bulan suci Ramadhan.
Selamat buat RSUD Otanaha…