Hamka Hamid Terpilih Jadi Ketua: Alumni Spendu-Go 83 Siap Ikut Mubes Oktober Mendatang

Zen Seru! Jabatan Ketua Alumni bukanlah sekadar simbol, melainkan posisi strategis yang memiliki peran sentral dalam menyatukan dan menggerakkan para alumni. Hal itu menjadi landasan utama pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Alumni SMP Negeri 2 Gorontalo (Spendu-Go) Angkatan 83 yang digelar di Hotel Yulia, Sabtu (19/7).

Musda tersebut menetapkan Hamka Hamid sebagai Ketua Alumni Angkatan 1983. Ia didampingi oleh Zulkarnain Habibie sebagai Wakil Ketua, Suleman Lahmuda sebagai Sekretaris, dan Salma Tumulo sebagai Bendahara.

Sementara Loly Yunus, salah satu tokoh sentral dalam angkatan 1983 yang kini menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Gorontalo, dipercaya sebagai Dewan Pembina.

Dalam keterangannya, Loly Yunus menegaskan pentingnya peran ketua alumni, terutama di momentum menjelang Musyawarah Besar (Mubes) Alumni SMPN 2 Gorontalo yang dijadwalkan berlangsung pada Oktober mendatang.

“Ketua alumni bukan hanya mewakili satu angkatan, tapi juga menjadi penghubung dalam forum-forum penting antar angkatan, dari alumni tahun 1978 hingga 2025 nanti,” ujar Loly.

Loly menambahkan, pemilihan ini menjadi langkah strategis untuk memperkuat representasi alumni angkatan 1983 di kancah lebih luas, serta menjaga kesinambungan komunikasi lintas generasi alumni.

Selain menetapkan struktur baru, Musda juga menjadi ajang konsolidasi awal menjelang Mubes, di mana alumni dari berbagai angkatan akan berkumpul membahas agenda besar organisasi alumni ke depan.

‎Dengan terpilihnya kepengurusan baru ini, diharapkan semangat kebersamaan alumni SMPN 2 Gorontalo angkatan 1983 semakin solid dan dapat berkontribusi lebih luas, baik bagi sekolah maupun masyarakat.

Share this news

Related Posts

Update Drama Doktif vs Richard Lee

Zen Seru! Si Doktif alias Dokter Samira Farahnaz minta jadwal pemeriksaannya sebagai tersangka diundur dulu. Awalnya dia harus datang ke Polres Jaksel pada Selasa kemarin buat diperiksa. Tapi, dia berhalangan…

Share this news

‎Stop Stigma Negatif dan Diskriminasi ODHIV: Jauhi Penyakitnya, Bukan Orangnya!

Zen Seru! Pernah nggak sih kamu dengar mitos-mitos soal HIV/AIDS yang bikin banyak orang salah kaprah? Misalnya ada yang bilang penyakit ini gampang nular cuma lewat sentuhan/pelukan, berdekatan atau sekedar…

Share this news

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *